Wednesday, May 20, 2015

BUKU PEDOMAN PEMILIHAN PTK BERPRESTASI

Pemilihan PTK (PTK Berprestasi baik untuk guru, kepala sekolah, pengawas, dan tutor) berprestasi merupakan program pemerintah rutin tahunan berupa lomba dan kompetisi para PTK. Berbeda dengan berbagai jenis lomba guru lainnya.
Secara historis, pemilihan PTK berprestasi merupakan pengembangan dari pemilihan guru teladan yang berlangsung sejak tahun 1972 sampai dengan tahun 1997. Tahun 1998 sampai dengan 2001, pemilihan guru teladan dilaksanakan hanya sampai tingkat provinsi. Mulai tahun 2002 istilah guru teladan diganti dengan PTK berprestasi. Jadi, kedua istilah tersebut sebenarnya sama, namun predikat guru berprestasi lebih menonjolkan unsur prestasi secara profesional. Walaupun demikian, bukan berarti guru berprestasi lepas dari aspek keteladanan. Ada beberapa hal yang perlu diketahui dan dipahami oleh peserta pemilihan guru berprestasi. Pemilihan PTK Berprestasi dimaksudkan pemerintah untuk memberi dorongan motivasi, dedikasi, loyalitas, dan profesionalisme guru yang diharapkan akan berpengaruh positif pada kinerja dan prestasi kerjanya (Depdiknas, 2009).  Untuk itu agar pelaksanaan seleksi tersebut sesuai dengan ketentuan yang ditentukan Kementerian Pendidikan dan kebudayaan, Kemendikbud mengeluarkan buku pedoman pemilihan PTK berprestasi tahun 2015. Buku tersebut dapat Bapak ibu download pada Link di bawah ini:
1. Jenjang TK
2. Jenjang SD
3. Jenjang SMP
4. Jenjang SMA
5. Jenjang SMK
6. PKLK Dikdas
7. PKLK Dikmen
Demikian Semoga Bermanfaat...

No comments:

Post a Comment

Berkomentarlah dengan Baik dan Sopan